Kolaka, JurnalSultra.com – Pemerintah Kabupaten Kolaka resmi menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan sebagai langkah awal penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) tahun 2026. Acara perdana ini berlangsung pada Selasa (14/01/2025) di Alun-Alun 19 November Kolaka.
Musrenbang tersebut dibuka oleh Penjabat (Pj.) Bupati Kolaka, Drs. Muhammad Fadlansyah, M.Si, dan dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Kolaka, Ir. Syaifullah Halik; Anggota DPRD Kolaka, Hj. Marlina Abu, ST; Pj. Sekda Kolaka, Ramli H. Sima; Camat Kolaka; serta sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkab Kolaka.
Dalam sambutannya, Pj. Bupati Kolaka menyampaikan bahwa Musrenbang memegang peranan penting dalam menentukan arah pembangunan daerah untuk tahun 2026. Dengan tema “Penguatan daya saing SDM, kualitas infrastruktur, dan pertumbuhan ekonomi yang inklusif menuju Kabupaten Kolaka yang berkeadilan, maju, dan unggul”, pemerintah menegaskan komitmennya untuk mendorong pembangunan yang merata dan berkeadilan di seluruh wilayah.
“Tiga fokus utama dalam RKPD 2026 adalah penguatan daya saing sumber daya manusia, peningkatan kualitas infrastruktur, dan pertumbuhan ekonomi yang inklusif. Tema ini bukan hanya slogan, melainkan tanggung jawab bersama yang membutuhkan sinergi semua pihak,” ungkap Drs. Muhammad Fadlansyah.
Sementara itu, Anggota DPRD Kolaka, Hj. Marlina Abu, ST, menyatakan dukungan penuh terhadap Musrenbang ini. Ia berharap hasil Musrenbang dapat menjadi dasar yang kuat untuk perencanaan pembangunan yang menyentuh kebutuhan masyarakat.
Pj. Bupati Kolaka juga mengajak seluruh pemangku kepentingan, termasuk masyarakat tingkat kecamatan, desa, dan kelurahan, untuk berperan aktif dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan.
“Keberhasilan pembangunan sangat ditentukan oleh partisipasi semua elemen masyarakat. Mari kita bersama-sama membangun Kolaka yang lebih baik,” pungkasnya.
Musrenbang tingkat kecamatan ini menjadi langkah strategis untuk menentukan program prioritas yang akan dimasukkan dalam RKPD 2026, dengan harapan membawa manfaat nyata bagi masyarakat Kabupaten Kolaka.